RONIN.co.id – Direktur Utama PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI, Bobby Rasyidin, untuk pertama kalinya hadir di hadapan Komisi VI DPR RI dalam rapat kerja di Kompleks Parlemen, Jakarta, Rabu (20/8/2025).

Bobby resmi menjabat sebagai Dirut KAI pada 12 Agustus 2025 menggantikan Didiek Hartantyo. Penetapan itu berdasarkan SK Menteri BUMN Nomor SK-223/MBU/08/2025 dan SK PT Danantara Asset Management Nomor SK.038/DI-DAM/DO/2025.

Dalam perkenalan, Bobby menuturkan perjalanan kariernya yang sebelumnya banyak bergelut di sektor pertahanan. Ia pernah menjabat sebagai Direktur Utama PT LEN Industri (Persero), induk usaha BUMN pertahanan dalam Defend ID.

“Agak berbeda memang, dari pertahanan ke kereta api. Tapi sama-sama bicara ketahanan bangsa. Kalau di pertahanan soal ketahanan pertahanan, di KAI fokusnya ketahanan sosial,” ujar Bobby.

Selain Bobby, Direktur Keuangan dan Umum KAI, Indarto Pamoengkas, juga berasal dari PT LEN Industri. Ia mengaku sudah empat tahun mendampingi Bobby di perusahaan tersebut.

Sebelum memimpin LEN Industri, Bobby dikenal luas di sektor telekomunikasi. Ia pernah menjabat sebagai Presiden Direktur PT Alcatel Lucent Indonesia dan pada usia 38 tahun menjadi profesional muda asal Indonesia pertama yang dipercaya menduduki posisi puncak di perusahaan jaringan telekomunikasi asal Prancis itu.

Selama memimpin LEN Industri (2020–2025), Bobby berfokus memperkuat teknologi dalam negeri, mendorong kemandirian industri pertahanan, serta membuka kerja sama global untuk memperkuat alutsista Indonesia. Kini, ia memikul tantangan baru di sektor transportasi perkeretaapian nasional.